Selasa, 14 September 2021

Syarat Dan Gaji Seorang Pilot



Ketika masih kecil, kita sering ditanya cita - cita di masa depan oleh guru sekolah dasar kita. Tak sedikit dari kita yang bercita - cita ingin menjadi pilot. Lalu pertanyaannya, bagaimana cara kita mewujudkan cita - cita agar bisa menjadi seorang pilot?

Pilot adalah sebuah pekerjaan yang bertugas untuk menerbangkan pesawat terbang. Pekerjaan ini cukup banyak mengandung resiko jika tidak dilengkapi dengan skill dan kemampuan teknis dalam mengendalikan pesawat untuk terbang ataupun lepas landas.


Untuk menjadi seorang pilot, terdapat beberapa persyaratan yang telah diterapkan bahkan sejak seleksi masuk di sekolahnya. Secara umum, biasanya persyaratan untuk mengikuti seleksi masuk sekolah pilot itu mencakup :

1. Tinggi badan minimal 165 cm untuk laki-laki, 160 cm untuk perempuan

2. Usia minimal 18 tahun, maksimal 23-26 tahun

3. Tidak buta warna

4. Lulus SMA/sederajat

Selain fisik yang cukup penting untuk diperhatikan, ada syarat lain yang umumnya disebutkan. Misalnya, kemampuan dalam berbahasa Inggris harus baik, yang dibuktikan dengan sertifikat TOEIC – skor minimal yang disyaratkan biasanya 400.

Program yang ditawarkan untuk calon profesi pilot pun kini beragam, bisa melalui program diploma atau cukup lisensi saja.

Biaya sekolah pilot memang terkenal tidak sedikit. Biaya cenderung mengalami kenaikan setiap tahun. Diperkirakan, biaya sekolah pilot 2021 berada di kisaran Rp900 jutaan. Namun biaya tersebut sebanding dengan gaji yang akan diterimanya.

Untuk pilot pemula dengan CPL umumnya berpenghasilan sekitar Rp30 juta per bulan. Jika direrata, pendapatan pilot di Indonesia berada di kisaran Rp40 hingga Rp50 juta per bulan.

Profesi pilot junior Garuda Indonesia bisa membawa pulang hingga Rp60 juta per bulan. Pada maskapai yang sama, angka tersebut bisa menanjak hingga Rp100 – Rp150 juta per bulan bagi pilot senior. Pilot juga berhak atas tunjangan non tunai seperti asuransi personal, BPJS, tunjangan kesehatan, lost of flying lisence, kesehatan pensiun, iuran pensiun, penghargaan pensiun, hingga penghargaan masa kerja.

Itulah sekilas persyaratan dan gaji seorang pilot di indonesia. Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, semoga artikel ini bisa bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar